BRI Liga 1: Batal Jadi Klub Musafir, Persebaya Bisa Menjamu Persija di Stadion GBT

 Persebaya Surabaya akhirnya bisa kembali berkandang di Surabaya. Pemkot Surabaya telah memberi izin untuk klub Bajul Ijo untuk kembali menggunakan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT, Surabaya.

“Surat izin penggunaan GBT sudah kami dapatkan. Sekarang jalan proses perizinan dan tinggal rakor keamanan. Terima kasih kepada Pak Wali Kota Eri Cahyadi beserta jajaran Disbudporapar yang memberikan izin,” kata Ram Surahman, ketua panpel Persebaya.

Sebelumnya, Persebaya tidak bisa menggunakan Stadion GBT karena digunakan untuk pertandingan Piala Dunia U-17 2023. Itu berlaku efektif selama 10 November sampai 2 Desember 2023.

Persebaya Surabaya juga harus menunda dua laga kandangnya akibat Piala Dunia U-17 2023 itu. Masing-masing merupakan jadwal pertandingan melawan Persis Solo dan PSIS Semarang dalam BRI Liga 1 2023/2024 yang seharusnya digelar pada tanggal 2 dan 26 November 2023.

Lika-liku

Dua laga itu sebenarnya telah diatur akan di gelar di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik. Untuk laga pertama melawan Persis, duel ini terpaksa di tunda menjadi 13 Desember 2023 karena manajemen Persebaya tidak mengantongi izin.

Kemudian, Persebaya untuk kali kedua harus menunda laga kandang saat menjamu PSIS Semarang. Penyebabnya, manajemen Bajul Ijo kesulitan menemukan tempat untuk bisa menggelar laga kandang melawan Laskar Mahesa Jenar tersebut.

Penggunaan Stadion GJS jadi kendala bagi Persebaya karena sempat terjadi kerusuhan yang melibatkan suporter pada Minggu (19/11/2023). Kerusuhan itu terjadi setelah Gresik United kalah 1-2 dari Deltras FC dalam lanjutan Liga 2 2023/2024.

Persebaya lalu mengupayakan untuk kembali ke Surabaya dan bisa menggunakan Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Rencana mereka juga di landasi oleh fakta bahwa Stadion GBT tidak di pakai untuk Piala Dunia U-17 2023.

Piala Dunia U-17 2023

Seluruh pertandingan Grup A sudah rampung. Kota Surabaya menggelar hari terakhir pertandingan Piala Dunia U-17 2023 pada hari ini, Selasa (21/11/2023). Ada dua pertandingan babak 16 besar, yakni Mali melawan Meksiko dan Maroko kontra Iran.

Artinya, Stadion GBT seharusnya bisa di pakai oleh Persebaya untuk menjamu PSIS Semarang pada Minggu nanti. Masalahnya, stadion itu harus steril untuk perhelatan Piala Dunia U-17 2023.

Sterilisasi Stadion GBT sendiri bakal berjalan sampai 2 Desember 2023. Artinya, Persebaya belum bisa menggunakannya sebelum tanggal itu. Alasan yang sama sebenarnya membuat Bajul Ijo sempat harus hijrah ke Gresik.

Kembali ke GBT

Setelah Piala Dunia U-17 2023 rampung, Persebaya kini akhirnya bisa kembali menggunakan Stadion GBT sebagai kandang di Liga 1. Terdekat, mereka akan menjamu Persija Jakarta dalam pekan ke-21, Sabtu (9/12/2023) sore.

“Dalam waktu dekat tiket lawan Persija sudah dapat di beli. Detailnya nanti tunggu pengumuman resmi. Semoga semua lancar jadi kita bisa sama-sama memberikan atmosfer spesial lawan Persija nanti,” ucap Ram Surahman.    

TEKAT4D Adalah Situs Judi Online Terpercaya Sejak Tahun 2018 Yang Menyediakan Berbagai Jenis Permainan Seperti Taruhan Bola, Live Casino, Slot Online, IDN Poker dan Masih Banyak Lagi, Semua Dapat Dimainkan Hanya Dengan 1 User ID.
TEKAT4D Berkembang Di Dalam Dunia Gambling Site Atau Situs Game Slot Online Terlengkap Serta Pasaran Bola Tertinggi Di Indonesia Dirancang Menjadi Responsive Agar Anda Bermain Dengan Mudah Melalui Android, Ios, Laptop dan Komputer/PC.

Promo Bonus Terbesar Hanya Di Agen Slot TEKAT4D
Member Baru Slot 50%
Deposit Harian 10%Cashback Up 15%
Rollingan Up 1%
Referral 5
%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *